Tentang Artha Graha Network.
Konservasi
Tambling Wildlife Nature Conservation atau TWNC adalah kawasan konservasi yang dioperasikan dan dikelola oleh Artha Graha Peduli atau AGP Foundation sejak tahun 1996. Pada tahun 2007, TWNC secara resmi menjadi bagian dari program hijau AGP dengan penandatanganan perjanjian kerjasama antara AGP dan Kementerian Kehutanan.
TWNC mencakup 48.153 hektare hutan yang merupakan bagian dari 365.000 hektare Taman Nasional Bukit Barisan Selatan atau SBBNP dan sekitar 14.089 hektare kawasan konservasi laut. TWNC terletak di ujung selatan Pulau Sumatera, merupakan area yang sangat terpencil sehingga ideal untuk perlindungan satwa liar.
Artha Graha Peduli
Sebagai bagian dari tanggung jawab sosial kami, selain melaksanakan Program Tanggung Jawab Sosial Perusahaan di setiap perusahaan dalam jaringan kami, kami telah mendirikan Artha Graha Peduli, sebuah Yayasan non-profit dari Jaringan AG yang aktif terlibat dalam berbagai program kemanusiaan, program sosial, kecukupan pangan, dan program konservasi lingkungan di seluruh Indonesia dan luar negeri.